Perjalanan TRIPadvisor Wisata Cirebon Bersama Bank BRI Jakarta
Traveling Cirebon – Sabtu, 28 Januari 2017 sebanyak 20 orang dari Bank BRI Jakarta melakukan Trip Wisata Cirebon. Mereka berangkat dari Jakarta pukul 06.00 WIB. Tempat tujuan wisata yang pertama adalah Goa Sunyaragi, Nama Sunyaragi sendiri diambil dari bahasa sanskerta yaitu “sunya” yang berarti sepi dan “ragi” yang berarti raga. Tujuan utama didirikannya goa tersebut adalah sebagai tempat beristirahat dan meditasi para Sultan Cirebon dan keluarganya. Dan saat ini Goa Sunyaragi menjadi tempat tujuan wisata favorit di Kota Cirebon.
Selesai berkunjung ke Goa Sunyaragi lalu kami melanjutkan perjalanan wisata ini untuk menikmati kuliner Cirebon, tempat yang kami tuju adalah RM. Nasi Jamblang Cirebon. Nasi Jamblang memang menjadi makanan kuliner khas yang menjadi andalan Kota Cirebon. Sambil menikmati makan siang, kami sempatkan juga sholat Dhuhur dan istirahat sejenak.
Setelah selesai makan siang dan rehat sejenak perjalanan wisata ini kami lanjutkan kembali. Tujuan selanjutnya adalah berburu oleh-oleh khas Cirebon. Makanan khas Cirebon yang biasanya dijadikan oleh-oleh adalah kerupuk udah, kerupuk rambang, manisa, ketan bumbu, sirup tjampolay, sirup jeniper, tape ketan, macam-macam emping, macam-macam manisan, macam-macam sambal, ikan jambal, bawang goreng dan masih banyak lagi.
Oleh-oleh Cirebon sudah kami dapat, lalu wisata belanja ini kami lanjutkan menuju ke Kampung Batik Trusmi. Batik Cirebon merupakan ragam batik khas Cirebon yang merupakan salah satu dari empat sentra industri batik di Jawa Barat yang masih ada hingga sekarang. Jika Anda berkunjung ke Cirebon, rasanya kurang lengkap jika tidak mengunjungi Desa Trusmi sebagai sentra Batik di Cirebon.
Tepat jam 17.00 WIB kami sudahi wisata belanja ini, selanjutnya adalah kembali menikmati kuliner khas Cirebon. Wisata kuliner yang kami tuju selanjutnya adalah Empal Gentong / Empal Asem. Empal Gentong merupakan sotonya orang Cirebon, Rumah Makan yang menyediakan Empal Gentong / Empal Asem di Cirebon lumayan banyak. Rumah Makan tersebut terdapat di sepanjang Jalan Ir. H. Djuanda – Tengahtani Cirebon.
Selesai menikmati Empal Gentong, berakhir pula perjalanan wisata ini. Lalu rombongan bersiap-siap untuk perjalanan pulang kembali ke Jakarta. Selamat jalan Rombongan karyawan Bank BRI Jakarta, hati-hati di jalan dan semoga selamat sampai tujuan. Terima kasih sudah berkunjung ke Cirebon, kami tunggu kunjungannya kembali 🙂